Menuntut ilmu tidak dibatasi ruang dan waktu. Ilmu bisa kita dapatkan dari mana saja. Dalam kehidupan sehari-hari, kita pun bisa mendapatkan ilmu. Diantaranya ialah pengalaman. Pengalaman ialah ilmu yang berharga. Dalam menggapai pengalaman itulah tentu ada rintangan, persoalan yang di dalamnya. Misalkan berkompetisi ilmu pengetahuan maupun keterampilan-keterampilan yang diberikan bumbu indah berupa permasalahan, yang harus dipecahkan, menimbulkan suatu solusi.
Sekalipun Indonesia berada di kondisi kritis pandemi, tidak menjadi penghalang untuk para putra-putri bangsa meraih prestasi. Diantaranya putri-putri SMK Cinta Kasih Tzu Chi berhasil meraih prestasi Juara 3 (Olivia Meycia Chandra, Sharlyn Aurelia, Angel Maylia) tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Universitas Kristen Krida Wacana, diselenggarakan khusus untuk para siswa/i SMA/K se-Indonesia supaya lebih mengasah kreatifitas mereka dalam menuangkan ide-ide bisnis yang dimiliki, memahami strategi bisnis, dan tentunya belajar berkompetisi dalam dunia bisnis.
Lilin Minyak Jelantah memperoleh juara 3 dalam Ukrida Business Competition 2020
Ditengah pandemi ini juga para kaum muda mulai tertarik dengan dunia bisnis, karena memberikan waktu yang fleksibel daripada bekerja menjadi seorang karyawan di sebuah perusahaan. Namun untuk menjadi seorang pengusaha/entrepreneur sukses, tidaklah instan. Perlu adanya pengalaman, pengetahuan, wawasan dan juga networking.
Acara yang diselenggarakan oleh UKRIDA menuntut para peserta khususnya untuk tidak menyerah berlatih menjalankan suatu bisnis sekaligus juga turut mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara mandiri.
SMK Cinta Kasih memperoleh pemenang untuk Twibbon dengan jumlah like terbanyak
Ditengah acara yang diselenggarakan ada beberapa kompetisi kecil bagi para peserta, seperti menggunakan media sosial untuk berkompetisi sehat, dinilai dari jumlah terbanyak suka pada foto yang di upload ke instagram. Dimenangkan juga oleh SMK Cinta Kasih Tzu Chi (Olivia Meycia Chandra). Pemenang Twibbon berdasarkan jumlah like terbanyak
Twibbon atas nama Olivia Meycia Chandra yang memperoleh pemenang untuk jumlah like terbanyak
Sertifikat Juara 3
Add Comment