Bulan Bahasa 2024: Jelajahi Perjuangan dan Bahasa melalui Seni dan Kompetisi

Dalam rangka memperingati Bulan Bahasa 2024, SMP Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi Cengkareng menggelar serangkaian kegiatan bertema “Jelajahi Perjuangan dan Bahasa melalui Seni dan Kompetisi”. Tema ini diangkat untuk menghormati perjuangan Sumpah Pemuda, yang memiliki hubungan erat dengan penggunaan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan. Salah satu butir Sumpah Pemuda berbunyi, “Kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia”, yang mengingatkan kita akan pentingnya bahasa sebagai alat pemersatu bangsa.

Perayaan Bulan Bahasa diadakan pada tanggal 16, 17, 18, dan 22 Oktober 2024, dengan beragam lomba yang menarik, seperti cipta karya (cerpen, komik strip, opini), musikalisasi puisi, storytelling, pentas seni, dan cerdas cermat. Semua perlombaan ini menggunakan tiga bahasa: bahasa Indonesia, bahasa Inggris, dan bahasa daerah, yang dirancang untuk meningkatkan apresiasi terhadap bahasa Indonesia, melestarikan bahasa daerah, serta meningkatkan kemampuan berbahasa asing.

Melalui lomba cerdas cermat, peserta didik diajak untuk menjelajahi perjuangan bangsa, khususnya terkait dengan Sumpah Pemuda, sementara musikalisasi puisi menghadirkan karya-karya penyair Indonesia yang terkenal. Lomba storytelling menggunakan dongeng-dongeng dari berbagai daerah dengan amanat yang mendalam, dan pentas seni menampilkan upaya peserta didik dalam mempelajari tarian dan nyanyian dari bahasa asing maupun bahasa daerah.

 

 

Pesan dan kesan dari siswa kelas 9 mengungkapkan kebanggaan mereka atas kesempatan untuk lebih mencintai dan mengenal bahasa sebagai identitas budaya bangsa. Salah satu perwakilan siswa kelas 9 mengatakan, “Melalui lomba ini, kita diajak untuk memperkaya pengetahuan tentang bahasa dan budaya, serta mempererat persatuan. Saya berharap kegiatan seperti ini bisa terus dilaksanakan dan berdampak positif bagi generasi muda untuk mencintai bahasa.”

Siswa kelas 8 juga merasa terinspirasi dan menambah wawasan tentang bahasa Indonesia, bahasa daerah, dan bahasa asing. Mereka berharap kegiatan ini dapat terus diselenggarakan setiap tahun dengan lebih banyak variasi acara yang lebih menarik. Siswa kelas 7 juga mengungkapkan kesan positif, khususnya mengenai lomba cerdas cermat yang membuat mereka lebih memahami Bahasa Indonesia dan pentas seni yang sangat mengagumkan.

Artikel ini ditutup dengan kata perenungan dari Master Cheng Yen: “Kondisi batin yang tenang, bahagia, dan berpikiran jernih, membuat kita dapat memikirkan sesuatu dengan jelas dan menyeluruh, serta berbicara dengan sopan dan pantas.” Kata-kata bijak ini menjadi pegangan bagi panitia dalam merencanakan dan melaksanakan acara, serta memberi inspirasi bagi semua pihak untuk terus mencintai bahasa dan sastra.

Terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi, dan semoga Bulan Bahasa 2024 ini memberikan dampak positif bagi generasi muda dalam mengapresiasi dan melestarikan bahasa Indonesia serta bahasa daerah. Gan en, terima kasih, dan matur nuwun.

 

Penulis: Theresia Niken

Add a Comment

Your email address will not be published.